Thursday 5 December 2013

Rosemary Roasted Turkey (Kalkun Panggang Bumbu Rosemary)

Kumpulan Resep Natal Mancanegara - Rosemary Roasted Turkey (Kalkun Panggang Bumbu Rosemary)
Walaupun hidangan kalkun terhitung masih jarang di tanah air, namun tidak ada salhnya bukan, Anda mencoba memasak hidangan ini di saat perayaan natal maupun tahun baru, berikut resep lengkapnya,



Bahan:
162 gram minyak zaitun
3 sdm bawang putih cincang
1 sdm daun kemangi cincang
2 sdm rosemary cincang
1 sdm bumbu khas Itali
1 sdm lada hitam, tumbuk kasar
garam secukupnya
1 ekor kalkun, kurang lebih 5-6 kg

Cara Membuat:
1.Panaskan oven hingga 165 derajat Celcius
2.Dalam mangkuk kecil, campurkan minyak zaitun, bawang putih, rosemary, bumbu itali, lada hitam dan garam. Sisihkan!
3.Cuci kalkun bagian dalam maupun luarnya sampai benar-benar bersih, segera keringkan. Hilangkan semua bagian lemak yang tidak perlu. Coba masukkan jemari Anda di antara daging dan kulit kalkun mulai dari dada sampai ke paha, hati-hati jangan sampai merobek kulitnya, kemudian masukkan campuran bumbu tadi di antara kulit dan daging, jika ada bagian daging maupun kulit yang robek segera satukan dengan tusuk gigi.
4.Taruh kalkun pada rak dalam oven, di bagian bawahnya sertakan baki berisi kurang lebih 1/2 cm air, panggang selama 3-4 jam.

Itulah cara mudah memasak Rosemary Roasted Turkey (Kalkun Panggang Bumbu Rosemary), nantikan resep natal mancanegara lainnya hanya di westerncuisine.blogspot.com.








  
   

No comments:

Post a Comment